Apakah Prepare BUMN?
Sebagai bagian dari pelaksanaan tugas dan fungsinya, Asdep Bidang Peraturan Perundang-undangan Kementerian BUMN secara terus menerus harus melakukan evaluasi dan sinkronisasi Peraturan Menteri BUMN untuk mengukur tingkat kinerja peraturan yang sedang berlaku sehingga dapat berjalan secara efektif dan efisien sebagai salah satu upaya dalam peningkatan nilai dan peran strategis BUMN untuk Negara. Secara khusus Prepare BUMN akan membantu dalam proses simplifikasi Peraturan Menteri BUMN sehingga mudah dipahami dan dilaksanakan oleh BUMN serta selalu sejalan dengan kebijakan pengelolaan BUMN.